"Sungai Apit Bertekad Tahan Gelar Juara Umum Untuk MTQ di Kabupaten Siak"

Tidak ada komentar




SIAK, RIAUGREEN.COM - Musabaqah Tilawatil Quran merupakan ajang mencari qori dan qoriah terbaik, sebagai duta mewakil kecamatan sungai apit untuk mengikuti MTQ tingkat Kabupaten Siak yang akan diadakan pada bulan juli mendatang di kota siak. Kemudian diselengaranya (MTQ) Musabaqah Tilawati Quran Ini yaitu untuk melihat apakah LPTQ kecamatan sudah melaksanakan tugasnya dengan baik, mendidik anak-anak se-Kecamatan Sungai Apit ini, untuk memahami agar anak-anak bias mempelajari Alquran Kata-kata tersebut diatas diungkapkan oleh asisten III Kabupaten Siak H. Jamaluddin saat menyampaikan kata sambutan pada acara pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran tingkat kampung se-kecamatan Sungai Apit di kampung Rawa Mekar Sari Sabtu malam 13/05/17.

Jamal menambahkan mempelajari, bias membaca alquran dan memahami isi kandungan alquran wajib bagai mana kita selaku umat islam ini, bagai mana kita melaksanakan ajara islam sementara anak-anak kita tidak bias membaca alquran itu sendiri. Pemerintah kabupaten siak dalam mendukung terciptanya masyarakat yang agamis, yang berlandasakan alquran dan sunah rasulullah, dibuktikan dengan mendirikan lembaga pendidikan agama seperti pembagunan pondok pesantrendi setiap kecamatan, saat ini kabupaten siak memiliki 28 pondok pesntren yang tersebar di 14 kecamatan se-kabupaten siak.

Tujuan dibentuknya Lembagai pendidikan agama ini adalah untuk membina generasi muda siak agar bias belajar dasar-dasar ilmu hadis, fikih, tauhid, dan belajar membaca dan menghafal alquran dengan baik. Mempelajari alquran serta kandungan atau tapsir alquran itu sendiri tujuan adalah di zama yang serba teknologi ini generasi mudah sangat mudah dipengaruhi, dengan kita mempelajari kandungan alquran generasi kita akan terbentengi dengan bekal ilmu agama.

Tidak hanya itu aja pemerintah kabupaten siak dibawah kepemimpinan H.Syamsuar telah mengirimkan anak terbaik siak untuk belajar di pompes gontor juga mengirimkan siswa terbaik untuk menuntut ilmu ke Mesir, untuk belajar hadis di perguruan tinggi King Abdul Ajis dan madina arab Saudi.

Sementara Itu Camat Sungai Apit Suparni dalam sambutannya dihadapat ratusan undangan mengungkapkan cabang-cabang yang dipertandingkan dalam MTQ Kecamatan Sungai Apit yang ke 16 tahun 2017 ditengah gejolak ekonomi yang sama-sama kita hadapi saat ini tidak menyurutkan semangat masyarakat dalam melaksanakan acara yang megah ini. Ini terbukti dari pawai takruf yang berlangsung sore sabtu, terlihat antusian warga mengikuti kegiatan teresbut dari 15 kampung sekecematan sungai apit hanya satu kampung yang tidak mengikuti pawai takruf yaitu kampung teluk lanus, yang dikarenakan waktu perjalanan menuju acara cukup jauh.

Keberhasilan kegiatan ini tidak terlepas peran serta dukungan dari seluruh masyarakat Kecamatan Sungai apit terlebih kampung Rawa Mengkar Sari sebagai Tuan rumah bertugang lumus untuk menykseskan kegiatan ini. Kecamatan sungai yang dijuluki dengan seribu qori melalaui pemerintah kecamatan terus mendorong LPTQ kecamatan dan juga para guru ngaji untuk mendidik anak lebih giat lagi, sehingga Piala bergilir yang saat ini dipegang kecamatan Sungai Apit dalam MTQ tingkat Kabupaten Siak tahun ini tetap kita pertahankan terang suparni.

MTQ Tingkat Kecamatan tahun ini cukup meriah, ini terlihat Astaka utama tempat berlangsungnya acara cukup respesentatif sekelas dengan MTQ Kabupaten siak, MTQ tahun ini memperlombakan beberapa cabang dianatarnya adalah cabang Tartil, Tilawah, anak-anak, Remaja, dan dewasa. Kemudian cabag Syahil quran, Qotil quran dibagi empat cabang yaitu (Naskah, Mushab, dekor, Dan Kontenporer). Acara yang beralngsung lancer dihadiri Ketua DPRD Siak Indra gunawan, Kakan depag Kabpaten Siak H. Muharom serta upika se-kecamatan mempura, acara akan dimulai pada tanggal 13 sampai dengan 16 mei 2017 mendatang.

sumber : http://riaugreen.com/view/Siak/26253/Sungai-Apit-Bertekad-Tahan-Gelar-Juara-Umum-MTQ-Kabupaten-Siak.html#.WR2Xb6LDjVl

Tidak ada komentar :

Posting Komentar